POLDA MALUKU – Sebanyak 8 orang perwira di lingkungan Polda Maluku mengikuti asesmen untuk jabatan Kapolsek Pra Rural.
Asesmen center jabatan Kapolsek Pra Rural ini dihelat Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Polda Maluku selama dua hari sejak Senin-Selasa.
Upaya untuk mendapatkan personil yang siap mengemban jabatan Kapolsek Pra Rural ini berlangsung di ruang Assessment Biro SDM Polda Maluku.
“Asesmen center jabatan Kapolsek Pra Rural sudah berlangsung sejak Senin (22/2/2021) dan hari ini Selasa (23/2/2021),” kata Kabid Humas Polda Maluku Kombes Pol M. Rum Ohoirat di Ambon, Selasa (23/2/2021).
Proses seleksi Kapolsek Pra Rural di wilayah hukum Polda Maluku ini dipimpin oleh Ketua Tim Assessment Center, AKBP Luther Bani.
“Kegiatan ini diikuti oleh delapan orang Personil Perwira,” tandasnya.
Discussion about this post