POLRESTA AMBON – Bertempat di Kelurahan Rijali, Selasa (05/12/2023), Aipda Fahrul Bailussy, Bhabinkamtibmas Rijali, melaksanakan kegiatan sambang dengan pedagang Mardika guna mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, serta memberikan himbauan terkait kamtibmas.
Dalam giat sambang tersebut, Aipda Fahrul Bailussy menyampaikan beberapa pesan dan himbauan kepada warga, khususnya pedagang di wilayah tersebut.
Pada Kesempatan itu Aipda Fahrul Bailussy mengajak seluruh warga untuk selalu menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif. “Kerjasama antara masyarakat dan kepolisian sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang aman. Kami menghimbau agar warga selalu memberikan informasi kepada Bhabinkamtibmas apabila menemui hal-hal yang berkaitan dengan situasi kamtibmas,” ujar Aipda Fahrul Bailussy.
Dalam sambang ini juga, Bhabinkamtibmas juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk tidak mengkonsumsi minuman keras. “Konsumsi minuman keras dapat menimbulkan masalah yang dapat mengganggu ketertiban dan keamanan. Kami berharap agar masyarakat menjauhi hal tersebut demi kebaikan bersama,” tegasnya.
Aipda Fahrul Bailussy menekankan pentingnya keterlibatan masyarakat dalam melaporkan kegiatan yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas. “Jika ada kegiatan atau situasi yang mencurigakan, segera informasikan kepada Bhabinkamtibmas atau Babinsa terdekat. Keterlibatan masyarakat dalam memberikan informasi sangat berarti bagi upaya pencegahan dan penanganan potensi gangguan kamtibmas,” tambahnya.
Bhabinkamtibmas berharap kegiatan sambang ini dapat memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat serta mendorong partisipasi aktif warga dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kelurahan Rijali.
Discussion about this post