Tribratanews.polrestanimbar.com – Polda Maluku, Kepolisian Resor Kepulauan Tanimbar, Demi upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban Masyarakat pasca Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Personel gabungan Operasi Mantap Praja melaksanakan patroli dialogis di wilayah Kota Saumlaki, Jumat (13/12/24).
Langkah ini merupakan upaya Cooling System yang digelar secara rutin pasca pungut dan hitung suara pada Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) 2024, yang bertujuan untuk memastikan situasi tetap kondusif dan meminimalisir potensi konflik yang mungkin saja bisa terjadi.
Patroli gabungan Operasi Kepolisian ini dilakukan dengan menyasar pada berbagai titik-titik strategis, seperti pusat keramaian, lingkungan permukiman, dan lokasi yang dianggap rawan gangguan Kamtibmas. Tak hanya itu, Kantor Penyelenggara dan Pengawas Pemilu hingga gudang logistik Pemilu pun menjadi fokus sasaran.
Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP UMAR WIJAYA, S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas Iptu OLOF BATLAYERI mengatakan, kegiatan ini dilakukan secara rutin baik siang maupun malam, hal ini tentunya dilakukan untuk memastikan keamanan Masyarakat tetap terjaga. Polri juga hadir sebagai wujud kesiapsiagaan dalam memberikan pelayanan dan perlindungan kepada Masyarakat.
“Kami berharap agar semua Pihak beserta seluruh Masyarakat bisa mengedepankan sikap dewasa dan menghormati hasil dari demokrasi dengan bijak” ucapnya.
Sementara itu, dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, tampak Personel gabungan OMP tak hanya melakukan pemantauan lewat mobile, namun juga turut menyambangi Warga dan melakukan dialog aktif muntuk menyerap aspirasi serta memberikan imbauan dan pesan Kamtibmas terkait pentingnya menjaga kerukunan dan menjaga persatuan dan Persaudaraan pasca Pemilukada.
Kegiatan ini pun berlangsung dengan aman dan kondusif, hal ini menandakan komitmen kuat Polri dalam memastikan keamanan dan ketertiban Masyarakat sekaligus sebagai upaya pencegahan dan meminimalisir gangguan Kamtibmas maupun aksi-aksi kejahatan.
Discussion about this post