POLDA MALUKU – Petugas Patroli Kompi 1 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Maluku yang di awaki oleh Brigpol Arfan Rumakway melakukan Patroli sambang dan dialogis dengan warga masyarakat sebagai upaya untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Minggu 19 Agustus 2021
Pada kesempatan tersebut, Brigpol Arfan juga memberikan pesan-pesan Kamtibmas secara humanis kepada masyarakat, dan juga menghimbau kepada masyarakat agar tidak mudah percaya dengan berita berita bohong atau Hoax yang beredar di medsos serta memberikan himbauan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Virus Covid-19.
“Patroli sambang dan dialogis yang kita lakukan sangat bermanfaat untuk menyampaikan pesan Kepolisian. Ini sekaligus memberikan rasa aman kepada masyarakat sekitar” ujar Brigpol Arfan
Lanjutnya lagi, tujuan Patroli dialogis dan sambang masyarakat ini dalam rangka menciptakan rasa aman wilayah serta mewaspadai berbagai gangguan keamanan dalam rangka terwujudnya situasi yang kondusif.
Dalam kesempatan lain saat dikonfirmasi, Wakil Komandan Batalyon A Pelopor AKP S. Y. Basahona mengatakan disamping melaksanakan Patroli, Petugas Patroli juga menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas secara langsung. Serta mendorong masyarakat untuk lebih dapat menjaga dan meningkatkan keamanan bagi dirinya sendiri dan lingkungan sekitarnya.
“Dengan meningkatkan Patroli sambang dialogis, pelaksanaan tugas sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat dapat lebih dirasakan oleh masyarakat,” jelas Wadanyon.
Discussion about this post