AMBON – Wakil Kepala Kepolisian Daerah Maluku Brigjen Pol Drs. Jan de Fretes, M.M menghadiri Pelantikan Badan Pengurus Wilayah Kerukunan Keluarga Besar Masyarakat Maluku Provinsi Maluku bertempat di Ballroom Lt. 2 Swissbel Hotel, Jumat (30/10/2020).
Dihadiri juga Asisten 2 Prov Maluku, Perwakilan Kasdam XVI/Pattimura, Perwakilan Lantamal IX Ambon, Perwakilan Lanud Pattimura, Perwakilan Ketua DPRD Kota Ambon, Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam Prov. Maluku, Para Tokoh Agama dan Berbagai LSM di Prov. Maluku
Dihubungi usai Kegiatan, Waka Polda Maluku Brigjen Pol Jan de Fretes berharap Sebagaimana namanya yaitu Kerukunan Keluarga Besar Masyarakat Maluku, maka KKBMM ini harus benar-benar bisa menjadi leader dan pelopor dalam menciptakan kerukunan diantara masyarakat Maluku dimana saja berada.
“Dengan semangat Pela Gandong, KKBMM bisa meraih apa yang dicita-citakan yaitu Masyarakat Maluku yang hidup rukun dan damai sejahtera,” Ujarnya.
Selain itu, Kata Jenderal Bintang Satu di pundak ini, Keberadaan KKBMM harus benar-benar untuk kemajuan Bumi Raja-Raja. Mereka tidak boleh berpihak pada satu golongan atau kelompok tertentu atau bahkan berpolitik karena ini akan menghancurkan visi mereka sendiri.
“Saya mengucapkan selamat bertugas buat Badan Pengurus Wilayah Maluku yang baru saja dilantik. Semoga sukses, Tete Manis sayang katong samua,”Ungkapnya.
Discussion about this post