Tribratanews.polrestanimbar.com – Polda Maluku, Kepolisian Resor Kepulauan Tanimbar, Ciptakan rasa aman, nyaman dan lancar, Polres Kepulauan Tanimbar lakukan Pengamanan Sholat Jumat yang dilaksanakan pada sejumlah Masjid yang berada di Kota Saumlaki, Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Jumat (12/04/24).
Pengamanan ini merupakan bagian dari upaya Polres Kepulauan Tanimbar untuk menjaga harmonisasi dan solidaritas antar umat beragama. Selain pengamanan, petugas juga melakukan pengaturan arus lalu lintas di sekitaran Masjid guna memastikan kelancaran arus kendaraan maupun keselamatan Masyarakat yang ingin melaksanakan Ibadah.
Guna mengantisipasi potensi rawan gangguan Kamtibmas, kemacetan maupun kecelakaan, nampak terlihat para Personel ditempatkan pada beberapa lokasi strategis di sejumlah Masjid, diantaranya Masjid An-Nur Saumlaki, Masjid Baiturahman Saumlaki dan Masjid Baabut Taqwa Pasar Omele.
Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP UMAR WIJAYA, S.I.K., melalui Kasi Humas Iptu OLOF BATLAYERI mengatakan bahwa giat Pengamanan ini dilaksanakan secara rutin setiap hari jumat, hal ini tentunya dimaksudkan untuk mengantisipasi kerawanan serta mencegah terjadinya kecelakaan lalulintas, serta mengatur kelancaran arus lalu lintas, yang bertujuan untuk memberikan rasa aman, nyaman dan lancar bagi Umat Muslim yang sedang menjalankan Ibadah Sholat Jumat.
“Selain para Jemaah yang datang untuk menunaikan Ibadah Sholat Jumat, adapun Masyarakat pengguna jalan lainnya yang melintas sehingga perlu adanya pengamanan maupun pengaturan arus lalu lintas sebagai wujud kehadiran Polri di tengah-tengah Masyarakat dalam memastikan Kamtibmas yang kondusif dan lancar” ujarnya.
Selain itu, Ia pun menghimbau agar Masyarakat selalu mengutamakan keselamatan dalam berkendara maupun hendak menyeberang, dengan tetap mematuhi aturan Lalu Lintas maupun rambu-rambu Lalu Lintas di Jalan Raya, baik itu kepada pengendara sepeda motor, mobil maupun pejalan kaki sehingga terciptanya Kamseltibcarlantas.
Selama kegiatan pengamanan ibadah Sholat Jumat berlangsung hingga berakhirnya, situasi Keamanan Ketertiban Masyarakat dalam keadaan kondusif serta arus lalu lintas pun nampak berjalan lancar.
Discussion about this post