Tribratanews.polrestanimbar.com – Polda Maluku, Kepolisian Resor Kepulauan Tanimbar, Sebagai ujung tombak Kepolisian yang bersentuhan langsung dengan Masyarakat sekaligus memantau aktivitas dan mengetahui informasi yang berkembang, Bhabinkamtibmas dituntut untuk selalu hadir di tengah-tengah Warga binaannya.
Seperti yang terlihat dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Saumlaki, Polsek Tanimbar Selatan Bripka STEVEN KASTANYA, aktif menyambangi Warga binaannya, yaitu beberapa Pemuda di Kelurahan Saumlaki, Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Minggu (12/01/25).
Sambang ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas sebagai upaya untuk menjalin menjalin kedekatan dan kemitraan yang baik dengan Warga binaannya guna mencari informasi yang berkembang di Masyarakat, sekaligus menyampaikan Imbauan dan pesan Kamtibmas demi terciptanya Kondusifitas.
Dalam kunjungannya tersebut, Bhabinkamtibmas mengajak dan menghimbau agar dalam membina kehidupan Bermasyarakat, harus bisa saling menghargai dan menghormati satu sama lain serta menghindari gesekan antar Warga maupun antar kelompok tertentu, guna terhindar dari tindakan yang bisa merugikan diri, Keluarga maupun Orang lain.
“Hindari kegiatan maupun perbuatan yang bisa melawan hukum seperti judi, pesta minuman keras (miras) hingga perbuatan lainnya” ungkapnya.
Bhabinkamtibmas pun memberikan Edukasi dan pemahaman kepada para Pemuda yang merupakan Warga binaannya itu terkait dampak buruk yang ditimbulkan akibat mengkonsumsi minuman keras. Miras dapat berdampak pada perbuatan berupa KDRT, penganiayaan atau kekerasan bersama, kekerasan seksual terhadap anak dibawah umur hingga perbuatan pidana lainnya.
Lebih lanjut Bripka STEVEN KASTANYA berpesan dan mengajak para Pemuda yang dikunjunginya itu, apabila melihat dan mengetahui timbulnya gangguan Kamtibmas bahkan adanya perbuatan Pidana agar segera dilaporkan ke Pos Polisi terdekat maupun Bhabinkamtibmas. Ia juga mengimbau terkait persoalan yang telah dilaporkan kepada pihak Kepolisian agar Warga selalu mengikuti proses hukum sesuai dengan prosedur yang berlaku.
“Jangan mudah terprovokasi dengan berita yang belum tentu benar (Hoax), serta tetap menjaga dan menjalin hubungan kerukunan hidup Orang bersaudara, maupun hidup toleransi kerukunan antar Umat Beragama” terangnya.
Sementara itu, Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP UMAR WIJAYA, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Tanimbar Selatan Iptu HERPIN SIMA mengatakan, selain membangun sinergitas dan kemitraan yang baik antara Polri dengan Masyarakat, kegiatan Sambang rutin ini dinilai sangat penting dan efektif yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas untuk bisa menyampaikan Imbauan dan pesan-pesan Kamtibmas kepada Masyarakat.
“Dengan terjalinnya kemitraan yang baik antara Kepolisian dengan Masyarakat, diharapkan keamanan dan ketertiban dapat terus tercipta” jelas Kapolsek.
Discussion about this post