POLDA MALUKU – Kepala Kepolisian Daerah Maluku, Irjen Pol Lotharia Latif, didampingi Wakapolda Brigjen Pol Stephen M. Napiun, dan sejumlah pejabat utama maupun pengurus Bhayangkari, kembali melakukan anjangsana ke rumah Purnawirawan Polri.
Hari ini, Jumat (30/6/2023), Kapolda dan rombongan menyambangi kediaman Gubernur Maluku, Irjen Pol (Purn) Murad Ismail, yang berada di kawasan Wailela, Kota Ambon.
Kunjungan silaturahmi ke rumah mantan Dankor Brimob Polri tersebut dilakukan untuk menyambut Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-77 yang akan jatuh tepat tanggal 1 Juli 2023.
“Hari ini kami lakukan anjangsana dalam rangka hari Bhayangkara ke-77 tahun. Kami selaku junior datang untuk bersilaturahmi dengan Abang selaku senior di kepolisian,” kata Kapolda.
Selaku Gubernur Maluku, Kapolda mengaku Murad Ismail telah banyak membantu tugas-tugas kepolisian di bidang keamanan dan ketertiban.
“Kami juga menyampaikan terima kasih kepada Abang selaku Gubernur Maluku yang telah banyak membantu tugas-tugas kepolisian,” ungkapnya.
Kapolda juga mendoakan Murad Ismail terus diberikan kesehatan dan kekuatan dari Allah SWT, agar dapat menjalankan tugasnya sebagai Gubernur dan tugas-tugas lainnya.
“Terima kasih atas kerjasamanya selama ini, dan kami juga masih memohon bimbingan dari Abang,” ucapnya.
Kedatangan Kapolda dan rombongan disambut hangat oleh Murad Ismail dan Istrinya. Ia merasa terharu disambangi oleh junior-juniornya di Kepolisian.
“Saya merasa bangga dan terharu karena selaku senior masih dikunjungi oleh junior-junior di kepolisian, terima kasih atas kedatangannya,” ucap Murad.
Sebagai Gubernur, Murad juga menyampaikan terima kasih kepada Polda dan jajaran yang selama ini telah banyak membantu dan bekerjasama dengan Pemda Maluku dalam menjaga kamtibmas.
“Saya berharap anjangsana ini tetap dilakukan karena biar bagaimanapun kami selaku senior masih tetap mencintai institusi Polri ini,” harapnya.
Discussion about this post