POLDA MALUKU – Kepala Kepolisian Daerah Maluku, Irjen Pol Drs. Eddy Sumitro Tambunan, M.Si mengingatkan Kapolres jajaran agar jangan ada anggotanya yang melakukan pelanggaran sekecil apapun.
Penekanan tersebut disampaikan Kapolda saat memimpin gelar operasional semester kedua yang dihelat di Rupattama Basudara Manise Mapolda Maluku, Kamis, 19 Desember 2024.
Kegiatan yang dilaksanakan secara hybrid ini turut dihadiri Wakapolda Maluku, Brigjen Pol Samudi S.IK., M.H, Irwasda Maluku beserta seluruh pejabat utama Polda Maluku.
Para Kapolres juga diingatkan untuk segera melaporkan setiap kejadian yang terjadi di wilayah hukumnya kepada Kapolda Maluku.
“Saya minta kepada seluruh jajaran agar ingatkan anggotanya jangan sampai ada yang melakukan pelanggaran,” tegasnya.
Kapolda menegaskan, Polri kini menjadi perhatian publik. Apabila tidak bisa membantu orang, maka jangan sampai membuat orang lain sakit hati. “Jangan sekali-kali menyakiti hati orang lain,” pintanya.
Kepada seluruh Kapolres jajaran, Kapolda mengingatkan agar anggotanya maupun keluarganya selalu bijak saat menggunakan media sosial. “Ingatkan anggota juga agar menjauhi judi online sebab hal tersebut akan merusak citra Polri,” tegasnya.
Seluruh personel Polda Maluku maupun Polres jajaran diharapkan untuk tetap melaksanakan tugas dengan baik sesuai tupoksinya masing-masing.
“Jangan buat pelanggaran yang dapat berdampak pada tercorengnya citra Kepolisian di tengah-tengah masyarakat,” tutup Kapolda.
Discussion about this post