Tribratanews.polrestanimbar.com – Polda Maluku, Kepolisian Resor Kepulauan Tanimbar, Pelaksanaan pelatihan Walpri (pengawalan pribadi), Dalmas dan Negosiator dalam rangka mempersiapkan diri dalam menghadapi Pilkada serentak Tahun 2024, yang digelar selama 3 (tiga) hari akhirnya ditutup melalui pelaksanaan upacara penutupan.
Giat upacara penutupan pelatihan ini, dipimpin langsung oleh Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP UMAR WIJAYA, S.I.K., dengan dihadiri oleh para Pejabat Utama Polres, para Kasat, Kapolsek jajaran, Perwira Polres dan Brimob, serta seluruh Personel Polres Kepulauan Tanimbar dan Brimob Kompi 3 Yon C Pelopor.
Ditandai dengan pelepasan pita pelatihan oleh Kapolres Kepulauan Tanimbar kepada para Perwakilan yang ditunjuk tersebut, yang menandakan bahwa kegiatan tersebut resmi ditutup. Kegiatan ini berlangsung di lapangan apel Mapolres Kepulauan Tanimbar, Rabu (24/07/24).
Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP UMAR WIJAYA, S.I.K., dalam sambutannya mengatakan bahwa, upacara penutupan latihan ini tentunya telah dilaksanakan secara maksimal sebagai wujud kesiapan kita dalam pelaksanaan pengamanan Pilkada serentak yang dilaksanakan dengan sandi Operasi Mantap Praja Salawaku 2024. Disamping itu, kegiatan ini juga dilaksanakan dalam rangka untuk meningkatkan profesionalisme Satuan, baik Perorangan maupun ikatan Satuan.
“Mengingat, Pesta Demokrasi 5 Tahunan Pilkada yang dilaksanakan pada Kabupaten ini memiliki potensi kerawanan yang ditinjau berdasarkan perkiraan intelijen Kepolisian. Sehingga perlu adanya kesiapsiagaan kita untuk bisa menghadapi segala bentuk gangguan yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban” ungkap Kapolres.
Lebih lanjut Kapolres menegaskan bahwa pelatihan ini merupakan salah satu upaya untuk mewujudkan kemampuan dan keterampilan individu yang handal, serta proses pembelajaran yang efektif untuk mengembangkan diri, demi terwujudnya sumber daya Manusia Polri yanf moral, pengabdian, berwawasan, cerdik dan cekatan.
Namun demikian, sambung AKBP UMAR WIJAYA, S.I.K., tidak akan bisa tercapai secara optimal tanpa adanya motivasi dan kerja keras dari instruktur kepada para Peserta latihan untuk diimplementasikan dalam pelaksanaan tugas sebagai Walpri, Dalmas maupun Negosiator menjelang Pengemanan Pilkada serentak Tahun 2024.
Sebelum menutup amanatnya, Orang nomor 1 (satu) pada Polres Kepulauan Tanimbar tersebut mengucapkan terima kasih kepada para Instrukur latihan yang telah memberikan ilmu kepada Peserta latihan, serta dapat menjadi motivator dan dinamisator selama latihan berlangsung hingga selesai. Terima kasih juga Ia ucapkan kepada para Peserta latihan yang telah melaksanakan latihan dengan baik, serius dan penuh disiplin.
“Birmillahirohmannirohim. Pada hari ini, rabu tanggal 24 Juli 2024 pukul 15.30 WIT, latihan Walpri, Dalmas dan Negosiator Personel Polres Kepulauan Tanimbar saya nyatakan ditutup dengan resmi” tutur Kapolres, sembari menutup pelatihan tersebut.
Discussion about this post