Humas Polres MBD – Personel Polres MBD Optimalkan pengamanan pertandingan Bola Volly guna terpelihara situasi Kamtibmas yang kondusif menjelang penutupan turnamen Bola Volly Bupati Cup II tahun 2024.
Iptu Fredek Umhersuny selaku Padal memimpin 18 personel Polres MBD dengan dibantu oleh 5 personel Satpol PP Pemda Kabupaten MBD melakukan pengamanan turnamen Bola Volly antar tim putra yang berlokasi di lapangan Bola Volly Tiakur pukul 16.00 Wit pada Kamis sore (15/08/2024).
Pada laga partai Final memperebutkan tempat pertama bertanding tim putra TCV II berhadapan dengan tim putra Luser (Luang Sermatang) dengan skor akhir 3 – 0, untuk kemenangan tim putra TCV II.
Kegiatan berlanjut dengan Acara Ceremonial Penutupan Turnamen Buati Cup II tahun 2024 yang dipimpin oleh Bupati MBD Benjamin Th. Noach, S.T dan dihadiri oleh Kapolres MBD AKBP Pulung Wietono, S.I.K, Dandim 1511 Pulau Moa Letkol Inf. Galih Perkasa, Kejari MBD Heri sumantri, S.H, M.H, Ketua DPRD Kab. MBD Petrus A. Tunay, A.Md, Wakil Bupati MBD Drs. Agustinus L. Kilikily, Waka Polres MBD Kompol Djesy Batara, S.Sos, Danki 4 Yon. C Brimob MBD AKP Barnabas Hauhaba serta para pimpinan OPD lingkup Pemda Kab. MBD.
Dalam sambutannya Bupati MBD Benjamin Th. Noach, S.T mengatakan, saya berharap turnamen bola volly Bupati Cup II tahun 2024 ini dapat menjadi agenda tahunan guna membangun sumber daya manusia yang smart, sehat dan kuat jiwa raganya.
“ Dengan adanya turnamen ini kiranya dapat menumbuhkan semangat juang bagi generasi penerus untuk dapat mencintai olahraga bola volly serta menjadi wasilah pengkaderan bibit-bibit unggul atlet bola volly di Kabupaten MBD yang nantinya dapat berjuang dan berkompetisi serta meraih prestasi di berbagai ivent dan turnamen kejuaraan bola volly di tingkat lokal, nasional maupun internasional. “ ujar Bupati.
Bupati melanjutkan, Saya berharap kepada pemenang untuk tidak berhenti sampai disini, teruslah berlatih dan berolahraga bola volly, ajari mereka dengan caradan trik dalam bermain bola volly sehingga regenerasi atlet bola volly tidak berhenti sampai disini.
“ Bagi yang kalah teruslah bersemangat dan tetap bersungguh-sungguh dalam berlatih, menang kalah itu hal biasa, karena kemenangan adalah hasil dari proses panjang sebuah perjuangan, maka teruslah berjuang mengasah bakar dan potensi diri untuk terus tumbuh dan berkembang menjadi lebih baik lagi. “ tutur Bupati.
Kegiatan berlangsung dengan aman dan lancar serta di akhiri dengan Doa, selanjutnya dilanjutkan dengan penyerahan medali dan piala kepada para juara putradan putri pemenang 1, 2, 3, dan 4 serta pemberian sertifikat kepada wasit dan panitia pertandingan yang berturut-turut diberikan oleh Forkopimda Kabupaten MBD.
Discussion about this post