POLDA MALUKU – Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB) Daerah Maluku, menggelar kegiatan olahraga bersama dengan siswa Diktuba Polri Tahun 2023.
Olahraga bersama yang dihelat untuk menyambut HUT ke-43 YKB ini berlangsung di Lapangan SPN Polda Maluku, Kota Ambon, Sabtu (18/2/2023).
Olahraga bersama dipimpin langsung oleh Ketua YKB Daerah Maluku, Ny. Evi Lotharia Latif. Turut hadir Pj Wakil Ketua Daerah, beserta Panitia HUT YKB 2023, beserta Kepala SPN Polda Maluku dan ratusan siswa Diktuba Polri.
“Olahraga bersama yang kami lakukan hari ini dalam rangka menyongsong HUT YKB yang ke-43,” kata Ketua YKB Daerah Maluku, Ny. Evi Lotharia Latif.
Menurutnya, olahraga penting dilakukan oleh pengurus YKB Maluku untuk menjaga kebugaran fisik, stamina maupun kesehatan. Dengan fisik yang prima, maka diharapkan mampu mendampingi maupun mendukung suami dalam menjalankan tugas-tugasnya.
“Semoga dengan terus kita berolahraga, maka fisik kita kuat dan dapat mendampingi dan memberikan support kepada para suami dalam menjalankan tugas pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara,” harapnya.
Discussion about this post