AMBON – Kepolisian Daerah (Polda) Maluku menggelar upacara dan syukuran peringatan hari jadi Bhayangkara yang Ke-74 yang mengangkat Tema “Kamtibmas Kondusif, Masyarakat Semakin Produktif” yang digelar di Aula Rupattama Polda Maluku, Rabu (1/7/2020).
Hadir diantaranya, Kapolda Maluku Irjen Pol Drs. Baharudin Djafar, Gubernur Maluku Irjen Pol (Purn) Murad Ismail, Ketua DPRD Provinsi Maluku Drs. Lucky Wattimury, Pangdam XVI Pattimura Mayjen TNI DR. Marga Taufiq, Danlantamal IX Ambon Laksamana TNI Budi Purwanto, Kepala Kejaksaan Tinggi Maluku Yudi Handoko, SH.MH, Ketua Pengadilan Tinggi Ambon Dr. Zainuddin, Kabinda Maluku Brigjen TNI Ronny, Kepala BNNP Maluku Brigjen pol Drs. Iman Sumantri.
Selain itu hadir pula, Kepala Kantor Kamla Zona Maritim Timur Laksma Bakamla Arif Sumartono, Komandan Guspurla Koarmada III Laksamana Pertama TNI Rudhi Aviantara, Waka Polda Maluku Brigjen Pol jan de Fretes, Danlanud Pattimura Kolonel Penerbang sapuan. dan para tokoh agama se-Provinsi Maluku.
Dalam sambutanya, Kapolda Maluku Irjen Pol Drs. Baharudin Djafar, mengatakan, momentum rangkaian peringatan hari bhayangkara ke-74 tahun ini sungguh berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, karena di tahun ini kita semua dalam kondisi penuh keprihatinan, akibat wabah pandemi covid-19, yang sementara melanda hampir seluruh negara di dunia termasuk di indonesia.
“Pelaksanaan upacara dan sykuran hari bhayangkara ke-74 tahun 2020 tahun ini, kita selenggarakan dengan ppenuh kesederhanaan serta tetap berpedoman pada protokol kesehatan pencegahan covid-19 yang berlaku,” Kata kapolda Maluku.
Masih kata, kapolda dalam sambutanya, di usia yang ke 74, polri terus berupaya untuk melakukan pembenahan serta perbaikan. Guna menjawab tuntutan dan harapan masyarakat terhadap kinerja polri, dan hasilnya ialah respon positif masyarakatt terhadap kinerja polri.
“Meskipun masyarakat saat ini semakin puas dengan kinerja polri, namun kami juga tidak memungkiri kalau di dalam pelayanan yang kami berikan masih terdapat kekurangan dan keterbatasan,”Kata Kapolda.
Oleh sebab itu, Kata kapolda, selaku kapolda maluku dirinya memohon maaf atas berbagai kekurangan dan keterbatasan polda maluku, sehingga belum sepenuhnya dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat di provinsi Maluku.
“Kedepan, polda maluku akan terus berupaya secara konsisten dan berkesinambungan untuk memparbaiki keridaksempurnaan tersebut, sehingga kualitas pelayanan kepolisian akan semakin meningkat di provinsi maluku ini,”Ungkap Kapolda.
Lebih jauh, dikatakan Kapolda, dalam menjaga dan merawat stabilitas kamtibmas demi terciptanya produktifitas masyarakat di Maluku, kami sangat mengharapkan dukungan dan bantuan dari semua pihak, baik dari eksekutif, legislatif , maupun unsur TNI serta semua komponen masyarakat yang ada mulai dari tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat dan tokoh pemuda seluruh lapisan masyarakat. dan hal ini mutlak diperlukan karena tanpa dukungan dan sinergitas yang baik, sangatlah mustahil untuk mencappai kondisi kamtibmas yang aman, nyaman, damai dan harmoni seperti yang kita idamkan.
“Untuk semua pihak yang selama ini telah memberikan dukungannya dan bantuan dalam pelaksanaan tugas kami untuk menjaga dan memeliharra stabilitas kamtibmas di maluku ini, saya selaku kapolda mengucapkan banyak terima kasih,”Tutup Kapolda dalam sambutanya.
Discussion about this post