POLDA MALUKU – Kepolisian Daerah Maluku gencar melakukan operasi Anti Narkotika (Antik) Siwalima 2021 di Kota Ambon. Hari ini, sejumlah warga diperiksa air liur. Ini untuk mendeteksi zat adiktif narkoba.
Polda Maluku kembali menyasar penginapan di kawasan Jalan Yos Sudarso Ambon, Selasa (7/12/2021). Sejumlah warga yang menghuni kamar penginapan Bidadari diperiksa.
“Didapati beberapa penghuni penginapan tidak membawa identitas. Mereka dilakukan tes air liur untuk mengidentifikasi pemakaian narkoba,” kata Kompol Goerge P. Siahaija.
George mengaku, operasi Antik Siwalima dilakukan untuk memberantas peredaran narkoba di ibukota provinsi Maluku ini.
“Tadi kami mengedepankan himbauan dan penegakan hukum apabila tertangkap tangan atau terbukti positif. Tadi semuanya negatif,” katanya.
Operasi Antik Siwalima 2021 sendiri, menyasar peredaran barang haram narkoba, baik pengguna, pengedar, maupun bandar di wilayah hukum Polda Maluku.
Sehari sebelumnya, sejumlah warga diperiksa dengan metode berbeda, yaitu pemeriksaan urine.
Discussion about this post