Humas Polres MBD – Kegiatan Pengamanan di Bandar Udara Jos Orno Imsula Moa oleh Polri adalah merupakan salah satu Objek Vital yang perlu dilindungi dan diamankan dalam kegiatan operasional penerbangan pada bandara tersebut.
Untuk terwujudnya stabilitas kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang perayaan Natal 2024, personel Polres MBD pada Pos Pengamanan Bandara yang diawaki oleh Bripka Albert Sinay bersama seorang rekannya melakukan pengamanan dan pengawasan terhadap aktifitas penumpang selama berlangsungnya penerbangan pesawat penumpang Smart Air yang landing dari Bandara John Becker Kisar pada Senin pagi (23/12/2024).
Dalam kegiatan Pengamanan terhadap objek vital, Personel Polri membangun kerja sama bersama instansi terkait Dinas Perhubungan Udara Kabupaten MBD guna melakukan pengamanan dan pengawasan pada kawasan bandara serta melakukan pengecekan di area pemberangkan, area Check – In Conter dan patroli pengecekan fasilitas yang ada di ruang tunggu.
Terkait pelaksanaan kegiatan dimaksud Kapolres MBD AKBP Pulung Wietono, S.I.K melalui Kasat Samapta Iptu Semuel Letelay mengatakan, kehadiran anggota Polri (Pam Obvit) dalam melaksanakan pengamanan di Bandara semata-mata untuk menjaga keamanan dan ketertiban serta mengawasi aktifitas penumpang yang menggunakan jasa penerbangan di bandara Moa.
Kasat Samapta juga menambahkan, Pimpinan tekankan bahwa selain personel Pos Pengamanan Bandara melaksanakan tugas pengamanan dan pengawasan di bandara, ada tugas lainnya yang merupakan tanggung jawabnya dalam melaksanakan berbagai tugas Kepolisian termasuk berpatroli di kawasan bandara, mengatur lalu lintas serta menanggapi terhadap insiden tertentu yang sewaktu-waktu dapat terjadi di bandara.
“ Pimpinan mengharapkan kepada personel Polri ketika melaksanakan tugas pengamanan di Bandara wajib menekankan penerapan protokol kesehatan bagi para penumpang baik yang baru tiba maupun yang akan berangkat dalam hal penggunaan masker dan mengurangi kerumunan sebagai upaya untuk memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19. “ tutup Kasat Samapta.
Discussion about this post