POLDA MALUKU – Kepolisian Resort Seram Bagian Barat (Polres SBB) menggelar malam doa dan pujian bersama masyarakat, khususnya umat Nasrani.
Mengusung tema Cinta dan Pengharapan, kegiatan ini digelar di Gedung Nunusaku Center, Kabupaten SBB, Kamis (12/1/2023).
Hadir dalam kegiatan itu yakni Kapolres SBB, AKBP. Dennie Andreas Dharmawan, Dandim 1513 Piru, Letkol Rudolf G. Paulus, tokoh agama, masyarakat dan stakeholder lainnya.
Kegiatan Puji-pujian dipandu oleh Ny. Lussye Anggoro. Sementara pelayanan firman oleh Ev. Harry Limanto, M.Div yang terambil dari Mazmur 138 Ayat 1-8 dan dilanjutkan dengan refleksi firman.
Harry menyampaikan, berbagai musibah dan bencana yang melanda dalam kehidupan kita dibuat oleh Tuhan agar manusia selalu menyerahkan kehidupannya kepada Tuhan Yesus Kristus.
Kendati banyak prediksi dan perkiraan yang telah disampaikan bahwa tahun 2023 merupakan tahun berat dan gelap, namun sebagai orang beriman yakinlah bahwa bagi Tuhan akan melakukan perbuatan – perbuatan yang ajaib dan perkasa.
Hendaklah kehidupan kita menjadi berkat dan jalan bagi orang – orang di sekeliling kita agar dari kehidupan kita nama Tuhan selalu di puji dan dipermuliakan.
Orang yang hidup dalam ketaatan dalam Tuhan akan diberikan kemenangan oleh Tuhan dalam menaklukan segala perkara dan kejahatan yang akan melanda kehidupan kita.
Tuhan tidak mengajarkan kita untuk membalas kejahatan yang orang lain perbuat kepada kita, namun yang Tuhan ajarkan untuk selalu mengasihi dan mengampuni musuh kita.
“Kiranya tahun 2023 menjadi tahun yang berlimpah berkat dan sukacita bagi kita semua untuk tetap berjalan bersama Tuhan dan dapat mengakhiri tahun 2023 dengan ucapan syukur,” katanya.
Sementara itu, Kapolres SBB, AKBP. Dennie Andreas Dharmawan, berharap kegiatan malam doa dan pujian ini dapat membuat negeri kita terhindar dari segala marabahaya.
“Melalui doa dan puji-pujian yang kita persembahkan ini kita undang Tuhan hadir dan mengiringi kita di tahun 2023 ini, sehingga kita bisa dijauhi dari segala marabahaya,” harapnya.
“Semoga saudara-saudara semua dapat mengikuti kegiatan ini dengan hikmat dan penuh dengan kerendahan hati sehingga Tuhan akan menolong kita,” harapnya.
Discussion about this post