Humas Polres MBD – Insiden kecelakaan lalu lintas terjadi lagi di pulau Kisar, Polsek Kisar kembali menerima laporan warga terkait peristiwa kecelakaan lalu lintas dan merespon cepat dengan sigap mendatangai TKP di jalan umum Desa Wonreli Kecamatan Kisar Selatan sekitar pukul 11.20 Wit pada Sabtu siang (13/07/2024).
Kapolres Maluku Barat Daya AKBP Pulung Wietono, S.I.K melalui Kapolsek Kisar Iptu Rudy Ahab, S.H saat dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian laka lantas yang terjadi pada Sabtu siang sekitar pukul 11.10 Wit jalan umum Desa Wonreli, terjadinya kecelakaan lalu lintas yang mana terduga pelaku Yandri Permaha (17) mengendarai 1 unit SMRD Yupiter warna Hitam Coklat tanpa TNKB (Tanda Nomor Kendaraan Bermotor) melaju dengan kecepatan tinggi dan menabrak 1 unit SMRD Supra warna Hitam tanpa TNKB yang dikendarai korban Sepianus Potumau (22).
“ Personel Polsek Kisar setelah menerima laporan langsung meluncur ke TKP Laka Lantas untuk melakukan penanganan peristiwa tersebut dengan melakukan langkah awal pengamanan TKP dan berlanjut dengan Pengolahan TKP, mengamankan barang bukti serta meminta keterangan dari sejumlah saksi yang berada di TKP. “ ungkap Kapolsek.
Menurut Kapolsek, kejadian tersebut bermula ketika terduga pelaku Yandri Permaha (17) mengendarai 1 unit SMRD Yupiter warna Hitam Coklat tanpa TNKB (Tanda Nomor Kendaraan Bermotor) melaju dengan kecepatan tinggi dari arah pelabuhan Wonreli menuju Desa Wonreli, ketika yang bersangkutan berhasil melambung /mendahului 1 unit mobil truk dari arah yang sama secara mendadak ia melihat korban mengendarai sepeda motor dari arah berlawanan, karena tidak dapat mengendalikan kendaraannya akhirnya terduga pelaku menabrak 1 unit SMRD Supra warna Hitam tanpa TNKB yang dikendarai korban Sepianus Potumau (22) dengan kecepatan sedang.
Kapolsek juga menambahkan, Perkara tersebut kini sedang ditangani Polsek Kisar setelah berkoordinasi dengan Satuan Lantas Polres MBD, untuk terduga pelaku maupun korban telah dilarikan ke Puskesmas Wonreli untuk mendapatkan pertolongan medis akibat luka yang diderita, sedangkan terhadap 2 unit kendaraan SMRD milik keduanya telah dibawa dan diamankan di Kantor Polsek Kisar guna ditindak lanjuti sesuai ketentuan hukum yang berlaku.
“ Pimpinan juga mengharapkan kepada personel Polres MBD dan Polsek jajaran apabila ketika menangani sebuah permasalahan, lakukan penanganan perkara dengan mengutamakan dedikasi, loyalitas dan profesionalisme sehingga masyarakat akan menilai kinerja kita dan memberikan kepercayaan yang sungguh terhadap pelayanan erbaik yang kita berikan kepada masyarakat.” tutup Kapolsek.
Discussion about this post