AMBON – Sebagai upaya mengantisipasi dan memutus mata rantai penyebaran wabah Virus Corona (COVID-19), Unit KBR Detasemen Gegana Satbrimob Polda Maluku melakukan penyemprotan cairan disinfektan di tempat-tempat yang menjadi titik keramaian di Seputaran Kota Ambon.
1 Tim personil KBR (Kimia Biologi Radioaktif) Detasemen Gegana Yang Dipimpin oleh Pasi Ops Detasemen Gegana Ipda A. Manullang melaksanakan penyemprotan cairan disinfektan di yang menjadi tempat berkumpulnya masyarakat, Selasa (18/08/2020).
Komandan Satuan Brimob Polda Maluku KBP. M. Guntur, S.I.K., M.H. mengatakan “hari ini kami melakukan penyemprotan cairan disinfektan, ini sebagai kepedulian Bhakti Brimob Untuk Indonesia dalam memerangi dan mengantisipasi penyebaran virus Corona Covid-19 di wilayah hukum Polda Maluku, dimana kita semua tahu sudah banyak warga yang terjangkit virus Covid-19 di Kota Ambon dan terus meningkat,” kata Dansat Brimob.
“Tak hanya penyemprotan, himbauan protokol kesehatan juga kami sampaikan kepada masyarakat Kota Ambon agar selalu memakai masker jika keluar rumah, rajin mencuci tangan dengan sabun di air yang mengalir, jaga jarak dengan orang lain, serta menjauhi kerumunan,” lanjutnya.
Pasi Ops Detasemen Gegana Ipda A. Manullang menjelaskan “sebelumnya (17/08) Satuan Brimob Polda Maluku melaksanakan penyemprotan cairan disinfektan pada Kawasan Bere-bere dan Kayu Putih guna memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19,” jelasnya.
“Adapun sasaran penyemprotan diantaranya RSUD Dr. Haulussy, sejumlah Mini Marker dan Swalayan, Lapak Pedagang Kaki Lima, Puskesmas Benteng, Pemukiman Warga Gudang Arang serta Gereja Pantekosta Tabernakel juga ikut di semprot. Besok kita akan lanjutkan lagi penyemprotan cairan disinfektan namun dengan tempat atau lokasi yang berbeda,” ungkap Pasi Ops.
Diharapakan dengan adanya penyemprotan cairan disinfektan ini dapat mengantisipasi atau meminimalisir penyebaran virus Corona (Covid-19) di wilayah hukum Polda Maluku Khususnya Kota Ambon.
Discussion about this post