POLDA MALUKU – Seleksi penerimaan anggota Bintara dan Tamtama Polri gelombang kedua tahun 2024 kembali digelar oleh Panitia Daerah (Panda) Maluku di Kota Ambon, Kamis (6/6/2024).
Sebanyak 667 Calon Siswa Bintara dan Tamtama Polri menjalani pemeriksaan kesehatan tahap dua. Pemeriksaan dilaksanaan di dua tempat, yakni di Rumah Sakit Bhayangkara, dan Gedung Dojo SPN Polda Maluku.
Pemeriksaan kesehatan (Rikkes) tahap dua dipimpin Karo SDM yang didampingi Kabid Dokkes Polda Maluku. Turut hadir tim Rikkes Penerimaan Terpadu Anggota Polri tahun 2024, serta pengawas internal dari Bidpropam dan Itwasda, maupun pengawas eksternal.
Sebelum pemeriksaan kesehatan dimulai, ratusan casis ini terlebih dahulu mengikuti apel pengecekan peserta. Para peserta kemudian diberikan koding Rikkes sebagai identifikasi untuk mengikuti pemeriksaan kesehatan tahap dua.
Plt. Kabid Humas Polda Maluku, Kombes Pol Aries Aminnullah mengungkapkan, di Rumah Sakit Bhayangkara peserta menjalani pemeriksaan rontgen dan EKG. Sementara di Gedung Dojo SPN peserta menjalani pemeriksaan laboratorium dan kesehatan jiwa (keswa).
“Di Rumah Sakit Bhayangkara diikuti sebanyak 332 peserta pria, dan semuanya hadir lengkap. Begitupula di Gedung Dojo SPN terdapat 333 peserta yang terdiri dari 306 pria dan 27 wanita,” katanya.
AKBP Aries mengaku, rikkes dua merupakan salah satu tahapan penting dalam seleksi penerimaan Bintara dan Tamtama Polri. Ini bertujuan untuk memastikan calon anggota Polri memiliki kondisi kesehatan yang prima sebelum melanjutkan ke tahapan seleksi berikutnya.
Menurutnya, pelaksanaan tahapan rikkes dua berjalan tertib dan lancar. “Kegiatan ini diharapkan dapat mendukung proses seleksi yang transparan dan akuntabel, sehingga menghasilkan calon anggota Polri yang berkualitas dan siap mengabdi kepada masyarakat,” harapnya.
Discussion about this post