POLDA MALUKU – Untuk mewujudkan Keamanan, Keselamatan, Ketertiban dan Kelancaran Lalu Lintas (Kamseltibcar Lantas) Kepolisian Daerah Maluku, akan menggelar operasi Simpatik Salawaku 2022.
Sebelum operasi lalu lintas terpusat ini digelar, Biro Operasi Polda Maluku melaksanakan platihan Pra Operasi yang dilaksanakan di aula lantai 5 Mapolda Maluku, Rabu (7/11/2022).
Karo Ops melalui Kabag Kerma Biro Ops Polda Maluku, AKBP Luther Bane, membuka pelatihan Pra Operasi Simpatik Salawaku 2022. Ops Simpatik tahun ini mengusung tema “Melalui pelatihan Pra Ops Simpatik Salawaku 2022 ini kita tingkatkan kemampuan personil dan sinergitas antar fungsi guna mewujudkan Kamseltibcar Lantas di wilayah hukum Polda Maluku”.
“Pelatihan Pra Operasi Simpatik Salawaku tahun 2022 ini dilakukan guna untuk memberikan bekal/materi kepada personil yang terlibat dalam pelaksanaan operasi,” kata Luther saat membacakan amanat Karo Ops Polda Maluku.
Operasi simpatik Salawaku 2022, kata Luther, dilaksanakan dengan mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif.
“Kegiatan gakkum (penegakan hukum) hanya berupa teguran lisan dan larangan melaksanakan tilang,” kata Luther mengingatkan.
Menurut Luther, tugas Polri untuk memberikan parlindungan, pengayoman, pelayanan serta penegakan hukum. Tugas polisi untuk menciptakan rasa aman bagi seluruh masyarakat. Apalagi menjelang hari besar Natal dan Tahun Baru 2022, serta sebagai penggerak revolusi mental di ruang publikasi.
“Pelaksanaan operasi agar tetap mengedepankan keamanan dan keselamatan guna mencegah penyebaran virus corona (covid 19) dengan tetap mempedomani protokol kesehatan,” ujarnya.
Luther berharap seluruh personil yang terlibat langsung untuk melaksanakan operasi agar dapat mengikuti kegiatan ini dengan seksama dan penuh rasa tanggung jawab.
“Jadikan kesempatan yang baik ini sebagai sarana bertukar dan menambah wawasan serta pengetahuan, sehingga pelatihan ini dapat berhasil dan berjalan sebagai mana yang telah direncanakan,” pintanya.
Untuk diketahui, Operasi Simpatik Salawaku 2022 dilaksanakan selama 10 hari terhitung tanggal 9 sampai 18 Desember 2022 mendatang.
Discussion about this post