POLDA MALUKU – Kepala Kepolisian Daerah Maluku Irjen Pol Drs. Lotharia Latif S.H., M.Hum menjadi Inspektur Upacara (Irup) peringatan hari Pahlawan Pattimura ke 207 Tahun dan ziarah di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kapahaha, Kota Ambon, Senin (13/5/2024).
Turut hadir dalam upacara dan ziarah di TMP Kapahaha Ambon yaitu Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Syafrial, Pj.Gubernur Maluku Sadali Ie dan seluruh unsur Forkopimda Maluku.
Selain melaksanakan upacara, Kapolda, Pangdam, Pj. Gubernur dan Forkopimda Maluku juga melakukan tabur bunga di TMP Kapahaha sebagai bentuk penghargaan dan mengenang jasa perjuangan para pahlawan.
Kapolda Maluku pada kesempatan itu menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah menyelenggarakan upacara dan ziarah dalam rangkaian peringatan hari Pahlawan Pattimura.
“Atas nama Kapolda Maluku dan juga Irup pada upacara hari ini Saya menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada rekan-rekan yang terlibat langsung sebagai panitia penyelenggara dan juga seluruh peserta upacara. Meski dengan situasi cuaca hujan deras namun kita tetap melaksanakannya dengan penuh semangat,” kata Kapolda.
Kapolda juga menyampaikan penghargaan dan penghormatan yang setinggi-tingginya kepada pahlawan nasional Pattimura yang telah memberikan inspirasi dan semangat perjuangan kepada generasi sekarang.
Orang nomor 1 Polda Maluku ini juga menekankan pentingnya mengenang perjuangan Pattimura sebagai cermin bagi rakyat Maluku dalam menjaga dan mempertahankan nilai-nilai persaudaraan,keadilan dan persatuan.
“Peringatan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda dalam meneruskan perjuangan dan membangun masa depan yang lebih baik bagi Maluku dan Indonesia,” harapnya.
Discussion about this post