POLRES SBB – Untuk meningkatkan semangat kerja seperti merah putih berkibar di udara, membuat Polres SBB akhirnya milik tiang bendera yang refresentatif.
Kapolres SBB, AKBP Dennie Andreas Dharmawan, SIK melalui Kasubsi Penmas Sie Humas Polres SBB, Ipda Edwin Richardo Mangare mengatakan, Mapolres SBB kini memiliki tiang bendara yang terbuat dari beton.
“Puji Tuhan, Polres SBB kini sudah miliki tiang bendera yang sangat refresentatif. Tiang bendera ini bukan terbuat dari besi, tetapi dari beton,”kata dia, kepada wartawan di Mapolres SBB, Sabtu (20/5/2022).
Menurutnya, tiang bendera itu berukuran sekitar dua meter dan tinggi 14 meter itu, dikerjakan oleh tukang yang sangat profesional.
“Tiang bendera ini mirip dengan tiang bendera yang ada di istana Negera Jakarta Pusat,”terangnya.
Dikatakan, pembuatan tiang bendera itu memakan waktu yang cukup panjang.
“Waktu pembuatan itu hampir tiga bulanan. Jika tiang bendera di Istana Negera itu tingginya 17 meter dari permukaan tanah, maka tiang bendera yang kami miliki ini hanya 14 meter,”jelasnya.
Diakui, tiang bendera tersebut akan menjadi contoh bagi instansi lain di kabupaten bertajuk Saka Mese Nusa itu.
“Tiang bendera ini diresmikan oleh Kapolres sendiri. Kalau boleh disebut ini tiang bendera yang paling bagus di SBB,”ujarnya.
Dirinya berharap, agar kehadiran tiang bendera itu menjadi motivasi bagi seluruh personil Polres SBB, untuk bekerja dan berbuat yang terbaik bagi masyarakat dengan selalu menjunjung tinggi penegakan hukum, dan nilai-nilai kemanusiaan.
“Tingkatkan semangat kerja seperti merah putih berkibar di udara. Polres SBB siap menjadi contoh bagi yang lain, dalam menjaga situasi kamtibmas, penegakan hukum dan lebih profesional dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” tandasnya.
Discussion about this post