Humas Polres MBD – Polres Maluku Barat Daya sebagai pengemban Operasi Kepolisian kewilayahan dengan Sandi Operasi Mantap Praja Salawaku 2024 mengedepankan kehadiran anggota Polri ditengah-tengah masyarakat selaku Pelindung, Pengayom dan Pelayan Masyarakat dalam memberikan pengamaman jalannya kampanye pilkada 2024 demi terwujudnya stabilitas kamtibmas yang aman dan kondusif.
Pada Kesempatan ini sejumlah personel Polsek Moa Lakor yang dikendalikan langsung oleh Kapolsek AKP. Marthin Patty memberikan pengamanan tahapan kampanye salah satu Paslon, selain itu Polri juga turut berkolaborasi dengan petugas Panwaslu Kecamatan Pulau Lakor yang mengawasi jalannya kampanye.
Pengamanan area sekitar lokasi kampanye dilakukan dengan ketat oleh Polri selama kegiatan kampanye terbuka digelar oleh paslon nomor urut 2 dengan julukan BETA dengan mengikut sertakan sejumlah juru kampanye serta dihadiri oleh masa pendukung yang dipusatkan di Dusun Lekpey Desa Ketty Kecamatan Lakor Kabupaten Maluku Barat Daya pada Selasa sore (01/10/2024).
Kapolres Maluku Barat Daya AKBP Pulung Wietono, S.I.K melalui Kapolsek AKP Marthin Patty saat dikonfirmasi mengatakan, Kegiatan pengamanan tahapan kampanye Pilkada 2024 oleh personel Polsek Moa Lakor di wilayah hukumnya dengan memberikan jaminan kepada masyarakat bahwa pengamanan terhadap pelaksanaan kampanye tetap berlangsung dengan aman dan lancar.
“ Kami tetap beroptimis untuk mengawal dan mengamankan setiap pentahapan pemilu khususnya pelaksanaan kampanye paslon di Desa-desa pada wilayah hukum Polsek Moa Lakor dengan mengedepankan pola pendekatan persuasif guna mengantisipasi terjadinya kerawanan kamtibmas demi terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. “ imbuh Kapolsek.
Kapolsek juga menambahkan, kehadirannya bersama anggotanya pada saat melakukan pengamanan dilokasi kampanye adalah untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan bersama yang berpotensi dapat mengganggu stabilitas kamtibmas dalam pelaksanaan kampanye dimaksud.
Selain mengamankan pelaksanaan kampanye, ada langkah-langkah strategis lainnya yang telah diprogramkan oleh Polsek Moa Lakor salah satunya melaksanakan kegiatan sambang Desa oleh Bhabinkamtibmas melalui langkah pre-emtif menyampaikan himbauan dan pesan-pesan kamtibmas kepada warga untuk dipahami, selain itu warga juga diminta untuk berpartisipasi mendukung terselenggaranya proses demokrasi ini sehingga setiap tahapan Pilkada 2024 dapat berjalan dengan aman dan lancar.
“ Bapak Kapolres juga telah berpesan kepada seluruh personel Polres MBD dan Polsek jajaran bahwa selaku aparat Kepolisian kita tetap menjaga netralitas selama berlangsungnya pentahapan Pilkada 2024, selain itu kita tidak diperkenankan melibatkan diri dalam politik praktis ataupun ikut-ikutan berpolitik karena hal tersebut akan berdampak negatif dan mencemarkan nama baik Institusi Polri. “ tutup Kapolsek.
Discussion about this post